Pages

Jumat, 24 April 2015

Jalan-Jalan Meramaikan KAA #1

Tanggal 23 April 2015. Kami naik kereta jam 7: 40. Aku asyik main game di hp mama selama 15 menit. tungu!!! eh... tunggu!!! Kenapa aku cuma main game 15 menit ? Karena aku hanya boleh main game atau nonton film cuma 1 jam...supaya aku nggak jadi anak bodoh^_^.

Akhirnya aku nyampe jam 8:40. Kami naik angkot tujuan sadang serang. Lalu kami turun di stadion siliwangi untuk menonton pemecahan rekor 20.000 angklung... wow!!! ^o^. Aku antri di jalan menjelang pintu masuk. Ketika sampai di pintu masuk aku diberi kaos, makanan ringan dan minum, dan angklung. Aku masuk dan duduk di atas rumput dan... uh, panas sekalu eh... sekali! ( kok aku banyak salah nulis ya? [eh...dua itu banyak nggak ya???] ).

Oke... lanjut. aku terpaksa pindah ke belakang, ke tempat yang lebih teduh. Aku kemudian mendengar lagu luar (bahasa Inggris). Aku melihat ke panggung bersama kak kirana lalu berjalan - jalan sebentar agar tak terasa panasnya matahari.


Akhirnya latihan angklung dimulai, dan... tak kusangka yang harus main angklung adalah yang ingin menonton!!! dan gimana kami yang tidak bisa main musik memainkan angklung ? orang di atas panggung memberikan kode - kode, misalnya di angklung - angklung kan ada nama - nama daerah - daerah seperti Kalimantan, Jawa dan lain - lain. kalau Kalimantan kodenya seperti ini \ ( tangan keatas ) kalau Jawa seperti ini -- ( tangan datar ). ketika acara mau selesai ternyata ada orang yang keluar lebih dulu bahkan sebelum acara selesai : (  .




Akibatnya, juri dari Guinness World Record tidak percaya bahwa orang yang ada di stadion ada 20.000 orang sehingga kami harus dihitung manual. haaaah.... dihitung manual??? capek keles... ( keles : kali [ gaya gaul gitu lho hehe... ] ) waahh untung orangnya ada 20.000 pas. \/ peace... lalu kami memainkan lagu terakhir yaitu We Are The World ^_^.

bersambung...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar